Home / Kampung KB / Pembentukan Re-Organisasi Kampung KB Kelurahan Bunulrejo Kecamatan Blimbing, DP3AP2KB Kota Malang – Program Kampung KB BKKBN

Pembentukan Re-Organisasi Kampung KB Kelurahan Bunulrejo Kecamatan Blimbing, DP3AP2KB Kota Malang – Program Kampung KB BKKBN

Dibentuknya Kampung KB bertujuan untuk pemberdayaan masyarakat, dalam hal ini merupakan program dari BKKBN untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat di tingkat kampung atau yang setara melalui program KKBPK serta pembangunan sektor terkait lainnya dalam rangka mewujudkan keluarga kecil berkualitas.

Sehingga pada awal 2018 teleh ditetapkan kampung KB RW 8 Kelurahan Bunulrejo menjadi kampung KB yang terpilih dari beberapa Kampung KB di Kota Malang, bila mengacu tujuan kampung KB di perkotaan adalah salah satu parameter yaitu terkait permasalahan kemiskinan perkotaan, sehingga tentu berbeda parameter dengan lingkup di Kabupaten.

Berjalannya waktu program kampung KB di RW 8 Kelurahan Bunulrejo sangat dinasmis, terlihat dari berbagai acara yang dikembangkan dan partipiasi masyarakat sangat tinggi dalam berbagai program, sehingga pada tanggal 9 September 2018 tim kampung KB RW 8 Bunulrejo mengundang bapak Drs. Wasto, SH., MH sekalu sekretaris daerah kota Malang untuk kembali secara seremonial menetapkan kampung KB RW 8 Kelurahan Bunulrejo.

berita :

https://ngalam.co/2019/02/05/kota-malang-punya-kampung-keluarga-berencana-kb-bunulrejo/

Resmi, Ini Program-program Kampung KB Bunulrejo!

Sehingga dari spirit diatas menghasilkan progress selain program Tri Bina Keluarga, ada lima program yang dikembangkan di kampung KB Desa Bunul ini, yaitu:

Posyandu remaja kampung KB

Dijelaskan oleh Andri bahwa posyandu remaja merupakan program yang dilaksanakan setiap bulan sekali untuk mengedukasi para remaja terkait informasi kesehatan, serta Membekali remaja untuk mempersiapkan masa depannya dengan menjadi Generasi Berencana yang kreatif dan berwawasan luas.

Taman Kreatif dan Literasi Kampung KB

“Tujuan dari program ini adalah untuk meningkatkan kreatifitas dan minat literasi anak – anak. Karena dengan saat ini anak–anak sudah mulai suka dan rajin membaca,” jelas Andri

Hutan Kampung Edukasi

Sebagai pusatnya, kampung KB Memanfaatkan lokasi di SDN Bunul Rejo 3. Dipilihnya lokasi tersebut dikarenakan adanya pohon Kendal, yang mana pohon tersebut menjadi cikal bakal nama Desa Bunul Rejo.

Bank Sampah kampung KB

Merupakan program pengolahan sampah untuk menunjukkan bentuk kepedulian masyarakat kampung KB terhadap lingkungan. Jadi sampah–sampah yang masih bisa diolah akan ditampung di bank sampah untuk dimanfaatkan kembali

Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga Sejahtera (UPPKS)

Program UPPKS ini adalah untuk mengajak keluarga aktif bergerak dalam ekonomi produktif, mensosialisasikan pengelolaan keuangan keluarga.

Perkembangan Kampung KB RW 8 Kelurahan Bunulrejo ternyata telah dilihat oleh daerah lain, terbukti dari kunjungan DP3AP2KB Kabupaten Bantul. (pada berita ini : http://malangpagi.com/dp3ap2kb-kabupaten-bantul-kunjungi-kampung-kb-bunulrejo/ ) dan ( https://www.malangpostonline.com/read/19375/ke-kota-malang-pemkab-bantul-belajar-buat-kampung-kb )

Kelurahan Bunulrejo patut juga berbangga terhadap saudara bu Yuke Retno Wahyuni, SE selaku Penyuluh KKBPK DP3AP2KB Kota Malang sanga concern terhadap perkembangan Kampung KB RW 8 Kelurahan Bunulrejo, selain memang sudah menjadi Tupoksinya, tetapi lebih dari itu terus untuk support warga dan melebihi kewajiban tugas sebagai ASN untuk terus berkreasi dalam perkembangan kampung KB.

Menelaah proses perkembangan kampung KB ini ternyata ada perubahan kebijakan dari BKKBN Pusat terkait perubahan struktur Kampung KB yang sebelumnya tingkat RW menjadi tingkat Kelurahan atau Desa, sehingga perlu diadakan perubahan, tetapi dengan adanya perubahan ini tidak meninggalkan atau meniadakan struktur dari kampung KB RW 8 yang akan tetap ada. Pada praktiknya nanti adalah lingkup koordinasi yang lebih luas dan tetap Kampung KB RW 8 menjadi sentral dari Kampung KB Kelurahan Bunulrejo, hal ini melihat kesuksesan dari proses pembentukan Kampung KB RW 8 itu sendiri.

Sehingga Pada Kamis, tanggal 5 September Tahun Dua ribu Sembilan Belas, bertempat di Gedung Pertemuan Sebaguna Kantor Kelurahan Bunulrejo Kecamatan Kecamatan Blimbing Kota Malang,  telah diadakan rapat Pokja Kampung KB Kelurahan Bunulrejo yang dipimpin oleh Lurah Bunulrejo ibu Dra. YUKE SISWANTI, M.Si dan dihadiri oleh undangan perwakilan RW. Dari hasil musyawarah, telah ditetapkan sebagai ketua Kampung KB Kelurahan Bunulrejo  yaitu Sdr. Andri Wiwanto, ST., MM., IPM.

Akhir kata, tentu pemilihan ini bukan sekedar jabatan, tetapi tugas mulia dan berat dalam mengembangkan kampung KB Kelurahan Bunulrejo, sehingga membutuhkan kerjasama dari semua stakeholder kelurahan Bunulrejo.

 

Andri Wiwanto, ST., MM., IPM

Ketua Kampung KB Kelurahan Bunulrejo

About Administrator Website

Check Also

Dinas KBPPPA Kabupaten Gresik Kunjungi Kampung KB Mbois Bunulrejo, Dinsos Kota Malang Bangga

Oct 12, 2021 21:41 Perwakilan dari Dinas KBPPPA Kabupaten Gresik dan Dinsos-P3AP2KB saat berada di …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.